Meski Tak Bisa Hadir Buka Acara Jambore Nasional Pramuka: Jokowi berusaha akan menengok ke Cibubur


Rombongan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka mendatangi Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (12/8/2022). Kehadiran mereka tersebut bermaksud untuk mengundang Presiden Joko Widodo atau Jokowi agar hadir dalam acara Jambore Nasional XI Tahun 2022 yang bakal digelar di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta pada 14 hingga 21 Agustus 2022.

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Budi Waseso mengatakan bahwa pihaknya menginginkan agar Jokowi bisa membuka acara tersebut. Namun menurutnya, Jokowi tidak bisa hadir lantaran sudah memiliki kegiatan lain.

"Tadinya nantinya yang kita harapkan adalah yang membuka pak presiden," kata Budi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jumat.

Karena tidak bisa hadir, maka Kepala Negara menyerahkan wewenangannya kepada Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Ma'ruf akan menjadi pembina upacara pada pembukaan Jambore Nasional XI tersebut.

"Beliau menyerahkan pembukaan ini pada wakil presiden," ujarnya.

Meski begitu, Budi menyebut kalau Jokowi akan mengusahakan untuk bisa berkunjung di tengah-tengah penyelenggaraan jambore tersebut.

"Tapi beliau berjanji dalam sela-sela kesibukan beliau nanti beliau akan menengok dan melihat kegiatan Jambore Nasional di Cibubur waktunya nanti tergantung pada saat beliau punya waktu yang pasti ke sana," ujarnya.

Lebih lanjut, Budi menyampaikan bahwa Jambore Nasional XI Tahun 2022 akan melibatkan 11 ribu peserta dari seluruh Indonesia. Setiap daerah akan mengiriman dua regu yang terdiri dari regu empat putra dan regu empat putri.

Delapan peserta itu akan didampingi oleh satu pembina putra dan pembina putri serta perwakilan pimpinan kontingen.

Ada yang berbeda dari kegiatan Jambore Nasional kali ini. Budi menyebut kalau nantinya satu tenda akan diisi oleh satu orang peserta.

Hal tersebut dilakukan karena masih adanya penyebaran Covid-19.

"Jambore tahun ini juga beda karena berkaitan dengan masalah Covid-19, ya, jadi satu orang satu tenda, kalau dulu kan satu tenda satu regu."

Posting Komentar

0 Komentar