Pedagang di Bima NTB Diminta Jokowi Agar Kembangkan Usaha, Bantuan Rp1,2 Juta Gunakan untuk Tambahan Modal!


Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi istri, Iriana meninjau aktivitas pedagang di Pasar Sila, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Rombongan Jokowi tiba sekira pukul 08.20 WITA.

“Jokowi dan Iriana langsung menyapa para pedagang dan masyarakat yang berada di sana,” tulis keterangan pers Biro Pers Sektetariat Presiden, Kamis (29/12).

Selain menyapa, Jokowi dan Iriana menyerahkan bantuan modal kerja (BMK) kepada para pedagang kaki lima (PKL) dan bantuan tunai langsung (BTL) kepada para pedagang Pasar Sila.

Nurinayah, salah satu pedagang pasar, mengaku ada pesan khusus dari Jokowi, agar bantuan diberikan dapat dipergunakan sebagai tambahan modal usaha.

“Katanya (Presiden), Rp1.200.000 pergunakan sebaik mungkin untuk tambahan modal usaha,” ujar Nurinayah.

Nurinayah mengaku senang dan mengucapkan terima kasih atas bantuan modal usaha yang telah diberikan oleh pemerintah. Ia juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran Jokowi dan Iriana di kampung halamannya.

“Terima kasih Bapak Jokowi sudah kasih ini (bantuan) dan sudah mau datang ke kampung kami ke Bima. Semoga Pak Jokowi sehat selalu beserta keluarga,” lanjut Nurinayah.

Posting Komentar

0 Komentar