Jangan Heboh Soal Reshuffle Kabinet, Jokowi Minta Seluruh Pihak untuk Menunggu!


Isu perombakan atau reshuffle kabinet kembali ditanyakan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) di awal 2023. Jokowi meminta semua pihak menunggu.

"Hmm..., tunggu aja, ditunggu aja," kata Jokowi di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (2/1/2023).

Saat ditanya lagi soal NasDem, Jokowi menjawab hal yang sama. "Tunggu saja," ujar Jokowi.

27 Desember

Jokowi sebelumnya berulang kali ditanya soal isu reshuffle. Salah satunya saat kunjungan kerja di Subang.

Saat wartawan menyampaikan pertanyaan tentang reshuffle, Jokowi menggerakkan badan dan kepalanya ke depan.

"Hmm... hmm...," kata Jokowi sambil tersenyum seperti dalam video di akun YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (27/12/2022).

RK kemudian membisiki Jokowi bahwa yang ditanyakan wartawan itu soal reshuffle. Jokowi menjawab kepada wartawan bahwa dirinya mendengar pertanyaan tersebut.

"Denger, denger," ujar Jokowi sambil tersenyum.

26 Desember

Jokowi juga melempar kode soal reshuffle saat di Manggarai. Jokowi mengangguk saat ditanya perihal perombakan kabinet tersebut.

Kode itu dilempar Jokowi saat peresmian pengembangan Stasiun Manggarai Tahap I, Senin (26/12). Awalnya Jokowi menjelaskan soal peresmian tersebut. Setelah itu, Jokowi ditanya mengenai wacana penghentian PPKM.

Barulah kemudian Jokowi merespons pertanyaan mengenai reshuffle. Jokowi terlihat menggerakkan badan dan kepalanya ke arah wartawan.

Pertanyaan soal reshuffle itu kembali ditegaskan wartawan. Jokowi mengaku mendengar pertanyaan itu.

"Ya dengar," kata Jokowi.

Jokowi lalu mengulang kata reshuffle yang disampaikan wartawan.

"Reshuffle?" kata Jokowi sambil tersenyum dan mengangguk.

Pertanyaan reshuffle ini diajukan lagi oleh wartawan lain. Namun Jokowi hanya tersenyum mendengar hal tersebut.

Saat hendak pergi, Jokowi juga ditanya mengenai kisi-kisi soal reshuffle. Jokowi menjawab singkat.

"Clue-nya... ya udah," ujar Jokowi.

23 Desember

Kode soal wacana reshuffle kabinet juga diungkap Jokowi usai dirinya meresmikan Bendungan Sukamahi, Bogor, Jawa Barat, pada Jumat (23/12) lalu. Namun Jokowi tak menjelaskan lebih lanjut kapan reshuffle itu akan dilakukan.

"Mungkin. Ya nanti," kata Jokowi saat ditanya mengenai kemungkinan reshuffle.

Posting Komentar

0 Komentar